SANTUNAN ANAK YATIM RUTIN SETIAP AWAL BULAN DAN KEUTAMAAN MENYANTUNI ANAK YATIM
Sahabat yang berbahagia, Insyaallah kedepan Yayasan Al Amin Center Bangkalan akan mengadakan santunan rutin setiap awal bulan untuk para anak yatim (khususnya santri Al Amin Center yang berstatus yatim). Kegiatan ini diagendakan setiap malam jumat pada setiap awal bulan. Sebelum santuan insyallah akan diawali kegiatan istighosah dan doa bersama untuk anak yatim dan kita semua semoga senantiasa mendapatkan rahmat dan ridlo Allah SWT, dikabulkan segala cita dan hajat baik kita, dimudahkan segala urusan, barokah umur, lancar rezeki, sehat badan, sukses, husnul khotimah, bahagia, beruntung dan selamat baik didunia maupun di akhirat nanti. Aamiin Ya Robbal 'Alamiin
Bagi teman-teman para dermawan boleh ikutan dalam kegiatan ini, boleh datang langsung memberikan sendiri kepada anak yatim atau boleh juga menitipkan kepada kami pengurus Yayasan Al Amin Center Bangkalan. Tiada maksud dari kegiatan dan termasuk tulisan ini selain bertujuan menfasilitasi dan menjembatani para bapak/ibu dermawan yang ingin berbagi sebagian hartanya untuk para anak yatim. Besar ataupun sekecil apapun bantuannya kami siap menerima dan menyalurkan. Semoga hal ini tercatat sebagai amal Sholih kita yang diterima oleh Allah SWT. Aamiin.
Kontak Pengurus Yayasan Al Amin Center tekan DISINI (Telp/WA: 087877977909 - 081803148699)
KEUTAMAAN MENYANTUNI ANAK YATIM
عَنْ سَهْلِ بَْنِ سَعْدٍ رضي الله عنه قَالَ : قَالَ رَسُولَ اَللَّهِ صلى الله عليه وسلم : أَنَا وَكَافِلُ الْيَتِيمِ فِى الْجَنَّةِ هكَذَ، وَأَشَارَ بِالسَّبَّابَةِ وَالْوُسطَى وَفَرَّجَ بَيْنَهُمَا شَيْئاً
Dari Sahl bin Sa’ad Radhiallahu ‘anhu dia berkata: Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda : “Aku dan orang yang menanggung anak yatim (kedudukannya) di surga seperti ini”, kemudian beliau Shallallahu ‘alaihi wa sallam mengisyaratkan jari telunjuk dan jari tengah beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam, serta agak merenggangkan keduanya.[HR al-Bukhari no. 4998 dan 5659]
Dikutip dalam buku berjudul ‘Dahsyatnya Doa Anak Yatim’ oleh M. Khallurrahman Al Mahfani tentang keutamaan mencintai anak yatim, diantaranya:
1. Meraih Peluang Menjadi Teman Rasulullah SAW di Surga
Orang yang memelihara anak yatim akan masuk surga, berdekatan dengan Rasulullah SAW seperti dekatnya jari telunjuk dengan jari tengah (sesuai dengan hadits yang telah disebutkan di atas).
Mau tambah yakin? Yuk, tonton video singkat yang inspiratif di bawah ini tentang keutamaan menyantuni anak yatim!
2. Pengasuh Anak Yatim Dijamin Masuk Surga
Kalaupun pemelihara anak yatim tidak dapat menjadi teman Rasulullah di surga karena mungkin tidak memenuhi persyaratan ideal, ia akan tetap dijamin masuk surga.
Rasulullah SAW bersabda:
“Orang yang memelihara anak yatim di kalangan umat muslimin, memberikannya makan dan minum, pasti Allah akan masukkan ke dalam surga, kecuali ia melakukan dosa yang tidak bisa diampuni.”
(HR. Tirmidzi dari Ibnu Abbas). (Lihat Sunan Tirmidzi, Kitab Al-Birr wa Ash-Shilah’an Rasulillah: 1840).
3. Mendapat Predikat Abror (Saleh atau Taat Kepada Allah)
Keutamaan menyantuni anak yatim dan memberi makan anak yatim dan orang miskin merupakan tanda orang-orang yang abror.
“Sesungguhnya orang-orang yang berbuat kebajikan (abror) minum dari gelas (berisi minuman) yang campurannya adalah air kafur. Yaitu mata air (dalam surga) yang diminum oleh hamba-hamba Allah dan mereka dapat memancarkannya dengan sebaik-baiknya. Mereka menunaikan nazar dan takut akan suatu hari yang azabnya merata di mana-mana. Dan mereka memberikan makanan yang disukainya kepada orang miskin, anak yatim dan orang yang ditawan.”
(QS. Al-Insan: 5-6)
4. Memperoleh Pertolongan dari Allah SWT
Menolong anak-anak yatim dalam berbagai bentuk kepedulian nyata merupakan ibadah yang akan mendatangkan pertolongan Allah.
“Barangsiapa yang menghilangkan kesusahan orang mukmin di dunia maka Allah akan menghilangkan kesusahannya di dunia dan akhirat. Barangsiapa yang meringankan kesulitan orang mukmin di dunia maka Allah akan meringankan kesulitannya di dunia dan akhirat. Dan barangsiapa yang menutupi aib orang muslim maka Allah akan menutupi aibnya di akhirat. Allah akan menolong hamba-Nya selama hamba itu menolong saudaranya.”
(HR. Muslim dan Ashhabus Sunan dari Abu Hurairah)
5. Menghindarkan dari Siksa Akhirat
Memelihara atau mengasuh anak yatim adalah kewajiban yang tgas-tegas Allah perintahkan melalui ayat-Nya dan sabda rasul-Nya. Rasulullah SAW bersabda bahwa Allah SWT berfirman:
“Demi Yang Mengutusku dengan hak, Allah tidak akan menyiksa pada hari kiamat nanti orang yang menyayangi anak yatim, lemah lembut pembicaraan dengannya, menyayangi keyatiman dan kelemahannya.”
(HR. Thabrani dari Abu Hurairah)
6. Investasi Amal untuk Akhirat
Manfaat menyayangi anak yatim salah satunya adalah investasi amal di akhirat. Rasulullah SAW bersabda:
“Jika manusia mati maka terputus lah amalnya, kecuali tiga perkara: sedekah jariah, ilmu yang bermanfaat dan anak saleh yang selalu mendoakannya.”
(HR. Muslim dari Abu Hurairah)
7. Menggapai Keberuntungan dan Menjadi yang Terbaik
Keutamaan menyantuni anak yatim merupakan salah satu bentuk ibadah sosial dalam rangka amar makruf (mengajak kebaikan) dan nahi mungkar (melarang berbuat maksiat).
Dan satu lagi keutamaan dalam menyantuni anak yatim yakni akan membersihkan pikiran mereka serta melembutkan dan menghilangkan kekerasan hati.
Nabi SAW bersabda.
“Bila engkau ingin hati menjadi lembut dan damai serta keinginan (yang baik) tercapai, maka sayangilah anak yatim, usaplah kepalanya, dan berilah dia makanan yang seperti engkau makan. Bila itu engkau lakukan, hatimu akan tenang, lembut, serta keinginanmu (yang baik) akan tercapai.”
(HR Thabrani)
Tidak ada anak yang mau kehilangan orang tua atau walinya dalam waktu yang singkat. Begitupula tak ada seorang anak pun yang bisa memilih bagaimana ia dilahirkan dari keluarga yang lengkap atau ‘kurang’. Namun, peran kita bisa membantu kehidupan anak yatim di sekitar kita.
Jangan biarkan mereka kebingungan menghadapi kehidupan didunia ini. Mari berbagi sebagian harta kita untuk membantu mereka, Hubungi kami DISINI
Semoga kita semua senantiasa mendapatkan rahmat dan ridlo Allah SWT, dikabulkan segala cita dan hajat baik kita, dimudahkan segala urusan, barokah umur, lancar rezeki, sehat badan, sukses, husnul khotimah, bahagia, beruntung dan selamat baik didunia maupun di akhirat nanti. Aamiin Ya Robbal 'Alamiin
Previous
« Prev Post
« Prev Post
Next
Next Post »
Next Post »
Posting Komentar